Rabu, 27 Mei 2015

Celoteh Malam: Ritual Begadang Menjelang Ujian



            Tugas akhir atau final project semester genap kini sudah mulai memenuhi ruang pikir, sampai bingung yang mana yang harus di kerjakan terlebih dahulu.  Hampir semua mata kuliah menyelipkan tugas akhir sebagai salah satu tolok ukur kemampuan kita dalam memahami materi, Hmmm sudah biasa. Setiap menjelang UAS di penghujung semester  seperti saat ini, final project menjadi menu utama yang sangat special. Setiap hari menu-menu itu harus bisa saya cicipi hingga akhirnya bisa habis.
        Begadang menjadi daya tarik tersendiri saat tugas final project sudah menumpuk. Apalagi jika deadline sudah di depan mata, begadang menjadi ritual yang menyenangkan. Sebenarnya tanpa harus begadangpun bisa saja tugas-tugas ini diselesaikan, tapi karena sikap malas yang sulit untuk dilawan membuat tugas-tugas ini tertunda hingga akhirnya menumpuk. Karena deadline yang semakin dekat, segala carapun dihalalkan, termasuk salah satunnya begadang. Tapi karena  waktu yang sudah mepet, tak jarang ritual begadang ini juga bisa membuahkan hasil, membuat jalan pikiran untuk menyelasaikan tugas-tugas itu begitu lancar, dalam suasana yang cukup tenang dapat membuat proses berpikir itu terasa mudah, konsentrasi pun bisa fokus.
        Aduhh, kirannya masih banyak tugas final project yang menuntut saya untuk ku kerjakan hingga larut malam. Betapa tidak, waktu yang sudah mepet, sedangkan waktu siang dalam waktu ini banyak saya gunakan untuk mengurus tanggung jawab organisasi, jadi waktu malam hari harus saya gunakan dengan sebaik-baiknya. Sampai-sampai karena asyiknya dengan tugas-tugas yang sedang saya kerjakan membuat waktu tidak terasa jika sudah sampai larut malam. Inilah asyiknya begadang.
        Ada salah satu tugas final project ini yang menurut saya paling membuat saya cukup pusing, yaitu English Material Development. Tugas saya dalam project ini yaitu mengembangkan materi bahasa inggris yang telah ada. Materi yang akan saya kembangkan untuk tugas ini yaitu materi bahasa inggris kelas VII SMP. Target yang telah saya buat bahwa saya harus bisa mengembangkan materi bahasa inggris itu menjadi lebih baik lagi, dan dalam hal ini quantitas halaman juga menjadi salah satu tolok ukurnya, 40-60 halaman. Jika saya harus membuat, 2 buku, untuk teacher’s manual dan students’ book, saya harus mampu membuat lembaran demi lembaran hingga 80-160 halaman. Di lihat dari target sooo…Amazing ya…tapi itu masih sekedar target saja. Hingga saat ini, belum sedikitpun saya cicil. Berangkat dari optimis, yakin jika saya bisa menyelesaikan dengan hasil yang maksimal, lho kok bisa he e e? dalilnya mana? Pokoknya optimis dulu aja ahhh, saya pernah baca kok jika dengan optimis itu, peluang untuk memperoleh hasil yang maksimal tinggi. Jadi, optimism seseorang akan memengaruhi hasil akhir pencapaian. Gimana, optimis saja sudah cukup kan? he e e. Deadline pengunpulan tugas ini adalah minggu depan, sebenarnya saya sangat ingin untuk memulai mengerjakan, tapi saya masih belum bisa menuangkan seperti apa yang saya harapkan….santai dulu aja ahhhh sambil menunggu pencerahan datang. Tugas yang baik adalah yang bisa selesai, jadi minggu depan harus sudah selesai, bagaimanapun carannya…apalagi kalau tidak dengan ritual begadang. Waktu malam yang sudah larut tak jarang bisa membuahkan hasil yang sesuai harapan. Inspirasi cemerlang juga tak jarang muncul begitu saja, dan bisa mengalir dengan indah.
He e, catatan ini juga bisa dijadikan salah satu bentuk ritual begadang saya menjelang ujian. Menuliskan tentang apa yang telah saya rasakan menjelang ujian seperti membuat kesan tersendiri, beban pikiran bisa sedikit plong, …Ngutip kata-kata dari Pak. Ngainun Naim jika menulis itu menyelesaikan masalah. Semoga dengan menulis catatan ini masalah saya segera bisa selesai, artinnya semua final project bisa terselesaikan, hee.


*Still in Happy Writing*

T. Agung, 27-05-2015

  



           

2 komentar:

UJIAN KESABARAN: RESEP SEMBUH PENDERITA HIPERTIROID

Oleh: Eka Sutarmi Periksa rutin ke dokter saya lakoni sejak saya mengetahui penyakit tiroid yang menyerang organ tubuh saya. Tepatnya 6 Ju...